Dengan Bantuan Pendengar, kamu bisa menambahkan tombol Dukung ke profil Spotify for Podcasters. Pendengarmu bisa memberikan jumlah donasi rutin setiap bulan untuk mendukung podcast-mu, meskipun mereka tidak memiliki akun Spotify for Podcasters.
Catatan: Bantuan Pendengar hanya tersedia untuk kreator dan pendukung yang tinggal di AS. Kalau kamu tidak berada di Amerika Serikat, lihat opsi monetisasi kami yang lain.
Mengaktifkan Bantuan Pendengar
- Buka tab Uang
- Gulir ke bawah ke Bantuan Pendengar.
- Klik Aktifkan Bantuan Pendengar.
- Siapkan akun Stripe (platform pihak ketiga yang kami pakai untuk memproses pembayaran).
-
Tambahkan informasi pembayaranmu untuk mengaktifkan Bantuan Pendengar.
Catatan: Informasi pembayaran yang sudah ditambahkan tidak bisa diubah. - Kamu akan menerima email berjudul "Welcome to Stripe!" (Selamat datang di Stripe!) Klik link untuk memverifikasi email dan akunmu untuk mulai menerima pembayaran dari pendengarmu.
Catatan: Aktivasi mungkin perlu waktu hingga 24 jam. Kami akan memberitahumu kalau Bantuan Pendengar sudah aktif.
Info penting tentang Bantuan Pendengar
- Kamu hanya bisa memakai kartu debit atau rekening bank untuk menyiapkan Stripe. Rekening mana pun yang dipakai adalah tempat uangmu akan dikirim bila kamu mencairkan pembayaran dari Dompet Spotify for Podcasters. Sesudah ditambahkan, informasi pembayaran tidak bisa diubah.
- Buka tab Uang, lalu klik Cairkan uang untuk mengambil uangmu. Pelajari selengkapnya tentang pencairan uang dan biaya pemrosesan di sini
-
Kamu tidak bisa mengaktifkan Bantuan Pendengar kalau memakai Music + Talk untuk menambahkan lagu berhak cipta ke episodemu. Karena alasan hukum, fitur monetisasi hanya bisa dipakai oleh podcast yang tidak menampilkan musik milik pihak ketiga. Kalau ingin mengaktifkan Bantuan Pendengar, kamu harus menghapus semua musik dari episodemu.
Catatan: Ini tidak berlaku untuk musik yang kamu miliki hak ciptanya dan ditambahkan secara manual ke episode podcast-mu.
Sesuaikan pesanmu untuk pendukung
Saat pendengar melihat profil podcast-mu, mereka akan memiliki opsi untuk mendukung podcast-mu. Tambahkan pesan khusus untuk memberi tahu pendengar alasan mengapa harus memberikan dukungan dan bagaimana dana akan dipakai
- Masuk ke Spotify for Podcasters, lalu buka tab Uang.
- Gulir ke bawah ke Bantuan Pendengar, lalu klik Opsi Lainnya.
- Sesuaikan pesanmu di kotak yang tampil di layar.
- Klik Simpan.
Memakai Bantuan Pendengar untuk beberapa akun
Kalau kamu memiliki beberapa podcast di Spotify for Podcasters dan memakai alamat email yang sama untuk menyiapkan Bantuan Pendengar, saldomu dari semua akun itu akan digabungkan. Misalnya, kalau kamu mendapat $5 dari podcast A dan $10 dari podcast B, kamu akan melihat saldo $15 di kedua akun.
Kalau kamu tidak mau menggabungkan saldo untuk beberapa podcast, cukup pakai alamat email yang berbeda setiap kali kamu mengaktifkan Bantuan Pendengar dan menyiapkan Stripe.
Catatan: Mencairkan uang dari salah satu akun akan mencairkan seluruh saldo dari semua podcast-mu.
Menonaktifkan Bantuan Pendengar
Untuk menghapus tombol Dukung dari halamanmu sehingga kamu tidak lagi menerima donasi bulanan dari pendengar:
- Buka tab Uang
- Gulir ke bawah ke Bantuan Pendengar.
- Tekan Opsi lainnya.
- Pilih Nonaktifkan Bantuan Pendengar.
Tindakan ini akan membatalkan semua langganan pendengar saat ini.